Friday, January 20, 2017

Dream Big Dan Syahrini

Hai....Semua 😍

Siapa sih yang tidak mengenal penyanyi sensasional dan eksentrik dari Indonesia ini  yaitu Syahrini. Semua gerak geriknya seakan selalu menarik perhatian dan menarik untuk menjadi bahan obrolan. Mulai dari caranya berbicara, cara dia berpakaian dan caranya membuat sensasi yang menurut saya tidak "murahan". Banyak jargon-jargon yang telah dilahirkan Princess Syahrini diantaranya adalah cethar membahana, maju mundur cantik, semua terpampang nyata, kece badai de el el.


Image result for syahrini
Syahrini (diambil dari Google Image)

Image result for tas syahrini
tas hermes Syahrini yang kabarnya berharga ratusan Juta (Kapan lagi.com)

Saya tidak ngefans banget sih sama Princess Syahrini, cuman menurut saya dia itu kreatif banget, meskipun tidak semua orang suka bahkan terkadang foto-foto yang dia tampilkan di instagram seringkali dinilai pamer. Namun, menurut saya  itulah caranya untuk bertahan di tengah banyaknya pendatang-pendatang baru yang lebih muda dan bersinar.

Banyak orang yang meragukan tentang penghasilan Syahrini yang dari postingan-postingannya instagramnya seringkali memperlihatkan dia dengan tas-tas mahal semacam Prada, Hermes, seringkali naik pesawat pribadi dan berliburan keluar negeri. Mungkin ini jugalah yang membuat kaum laki-laki keder untuk mendekatinya. Ternyata, penghasilan Syahrini memang besar kok semacam lagu-lagu RBTnya yang kabarnya selalu laris manis hingga, menjadi stiker di line, penghasilan dari manggung kabarnya sekali manggung dia dibayar ratusan juta. Kabarnya dia selalu menyisihkan sebagian uang manggungnya untuk plesiran. 

Kalau ditilik dari lagu-lagunya sih sebagian besar lagu cinta ya. Lagu-lagu melow macam putus cinta kita, jatuh cinta dan lain-lainnya seperti Jangan Memilih Aku, Sesuatu, Semua Karena Cinta. Eh, baru-baru ini  Syahrini ngeluarian lagu yang aku tuh suka banget dengernya. Jarang-jarang bikin lagu yang memotivasi orang maksudnya kayak pak Mario Teguh gitu lah (eh masih jadi motivator ga sih ?)  seperti jangan putus asa, semangat dalam menghadapi hidup dan jangan mudah menyerah. Lagu tersebut berjudul Dream Big berkolaborasi dengan DJ Kevin Bun. Dream Big seperti mengajak kita untuk berani bermimpi dan meraih mimpi kita sampai benar-benar tercapai. Juga menceritakan tentang perjalanan kariernya yang tidak mudah dan penuh perjuangan. 

Berikut Liriknya :

Lirik lagu: Dream Big (Feat. Kevin Bun)
From a grain of sand
To a castle in the sky
Nothing can stop this giant
This fighter this time

Will never quit running
There is no more walking away
Nothing can stop this giant
This fighter this time we

Dream big dream big dream big dream big
Nothing can ever keep us down
Nothing can ever stop us now

Try big cry big dream big dream big
Nothing can ever keep us down
Nothing can ever stop us now
Nothing can ever stop us now

Oh...the past is over
brush it off my shoulder yeah
Now nothing can kill this fire
We burn brighter yeah we're climbing

Now i know our power
It is in the love we share
Nothing can kill this fire
We burn brighter yeah we're climbing

Dream big dream big dream big dream big
Nothing can ever keep us down
Nothing can ever stop us now

Try big cry big dream big dream big
Nothing can ever keep us down
Nothing can ever stop us now

Nothing can ever stop us now

Try big cry big dream big dream big
Nothing can ever keep us down

Nothing can ever stop us now


Mari kita berani bermimpi besar dan wujudkan mimpi kita. Semoga menghibur ^_^.







Saturday, January 14, 2017

Bete Ama Siapapun?Banyak-banyaklah Mengingat Kebaikannya

Hai...Mommies,

Selamat pagi, selamat beraktivitas, ingatlah selalu mengawali hari ini dengan penuh optimis. Barang siapa yang hari ini lebih baik dari hari kemarin maka dialah orang yang beruntung. Semoga Anda semua termasuk orang yang beruntung.

Bete..bete...ah...bete...bete...ah. Masih inget ga ama lagu satu ini ?Lagu yang hits di tahun 2000an ini cocok banget buat Anda yang sedang bete dengan seseorang.

Bete ma pasangan, bete ma teman, bete ma ibu mertua atau bete ma tetangga. Just mention it.
Image result for gambar orang bete
Bete....bete ah....


Anda pastinya percaya dengan istilah berikut ini bahwa no body's perfect, tidak ada seorangpun di dunia ini yang sempurna. Kesempurnaan hanya milik Allah SWT. Kitapun terkadang tanpa disadari kadang membuat orang lain juga bete. Ya, kan?

Bete dengan pasangan, misalnya pasangan Anda suka menaruh handuk sembarangan. Meski sudah seringkali dinasehatin tetapi tetep saja diulangi (ini cuman contoh loh suamiku enggak begitu, justru aku yang kek gitu ha...ha...). Mendadak muka Anda langsung berubah seperti ini :

Image result for gambar orang marah
Hari ini kamu bener-bener nyebelin banget !!!!


Bete sama ibu mertua contohnya suka mengatur apalagi kalau pas di dapur, merasa beliau yang paling ahli. Ini cuman contoh loh. 

Bete sama teman misalnya teman mengkritik gaya berpakaian Anda, meski itu sebenarnya benar tetapi mungkin karena mood Anda lagi jelek Anda jadi marah. Atau teman yang sok pintar, merasa pendapat dia yang paling benar. Meski dia baik tapi kadang-kadang bikin sebal.

Bete sama tetangga  misalnya ada tipe tetangga yang suka kepo apapun tentang kita, ataupun kepo tentang orang lain. Di lingkungan kita dia dianggap sebagai sumber segala informasi entah gosip atau yang lainnya. 

Jangan kita abaikan rasa bete ini menyelimuti pikiran Anda karena ada beberapa kasus orang bercerai tanpa alasan yang jelas,  misalnya tidak ada WIL/PIL, bukan pula masalah ekonomi, tetapi ternyata  karena ketidakcocokan dalam hal tertentu seperti ada kebiasaan-kebiasaan sepele pasangan yang membuat kita bete seperti contoh diatas suka menaruh handuk sembarangan, mau pergi-pergi tidak pamit lebih dahulu, suka menaruh kaus kaki sembarangan, suka menguasai remot, suka membuang guntingan kuku sembarangan dll. 

Nobody's perfect dan merubah watak seseorang itu sangatlah susah. Bagaimana kalau dia sudah terlanjur jadi pasangan kita dan watak dia terbentuk dari keluarga terutama ayah ibunya. Meski sudah kita nasehatin berulang kali tapi tetep namanya sifat/watak susah banget untuk diubah. Waduh gimana dong. 

Daripada kita stress dan bete lebih baik banyak-banyak mengingat kebaikan pasangan, teman, tetangga kita, ibu mertua kita. Ingat-ingatlah betapa mereka sering membantu kita dan menyayangi kita. Mungkin ada kalanya kritikan mereka pedas dan kebiasaan-kebiasasan mereka kadang menjengkelkan. Tapi merekalah yang mengisi hidup kita dengan segala kekurangannya. 


Semoga bermanfaat. Have a nice weekend ^_^.














Sunday, January 8, 2017

Penyebab Sakit Maag dan Cara Mengatasinya Secara Tradisional


Assalamu'alaikum wr. wb.

Beberapa hari ini suami saya mengeluh sakit maagnya kambuh. Sudah lama sekali dia tidak sakit maag. Mungkin sudah ada 6 bulan lebih. Saya tanya apa ada sesuatu  yang dipikir?Atau beban pekerjaan yang berat, katanya sih tidak ada yang dia pikirkan. Memang, dia terkadang suka telat makan. Saya sudah seringkali bilang jangan sampai telat makan, kalau telat makan nanti maagnya kambuh lagi kata saya. Suami memang tipikal orang yang "gila kerja" dan perfeksionis. Jadinya, kalau sesuatu pekerjaan belum terlihat perfek dia belum istirahat makan.

Nah, betul kan apa kata saya maagnya kambuh lagi. Dia kalau sakit itu tidak pernah mengeluh tapi saya secara firasat tahu, biasanya dia jadi sering makan. Siapapun wanita pasti sedih dong  kalau suami sakit. Dia kan pencari nafkah utama keluarga. Tentunya, saya akan lebih cerewet lagi menasihati suami agar tidak telat makan.

Definisi Penyakit Maag
Penyakit maag atau gastritis, dikenal juga dengan istilah tukak lambung, bukan merupakan penyakit tunggal. Sakit maag mengacu pada beberapa kondisi yang menyebabkan peradangan pada lambung. Biasanya, peradangan tersebut merupakan akibat dari infeksi oleh bakteri Helicobacter pylori yang mengakibatkan luka di lambung. Akan tetapi, ada juga faktor lain yang bisa memicu maag seperti seperti Stres, pola hidup tak sehat dan pola makan yang tidak teratur.


Secara medis, sakit maag atau gastritis didefinisikan sebagai kumpulan gejala (sindrom) rasa sakit atau rasa tidak nyaman di ulu hati, saluran cerna bagian atas dan organ sekitar. Gejala yang menyertai antara lain rasa mual, kembung, cepat kenyang, kurang nafsu makan, bahkan hingga muntah dan diare (diambil dari gejala.penyakit.blogspot.com)

Saya juga pernah lho mengalami rasanya sakit maag, bahkan sampe dirawat di Rumah Sakit gara-gara suka telat makan. Padahal, waktu itu anak saya yang pertama masih bayi 10 bulan dan masih menyusu asi. Air susu saya banyak waktu itu, bahasa jawanya. Bangka'i. dan tidak bisa saya susukan. Disusukan saja si kecil tidak mau, mungkin karena sudah bercampur dengan obat-obatan infus yang dimasukkan ke dalam tubuh saya sehingga rasanya kurang enak untuk si kecil. Bangka'i itu sakitnya minta ampun. Belum lagi repotnya memikirkan anak di rumah yang meski bisa dititipin mertua tapi rasanya terbayang-bayang terus dengan si kecil. Dari pengalaman itu saya kapok dan tidak mau lagi sakit maag. Karena kalau saya sakit anak-anak dan suami keteteran. 

Oia ada beberapa cara tradisional mengatasi sakit maag diantaranya yaitu :

1. Obat tradisional Sakit Maag Menggunakan Kunyit
– 2 batang kunyit yang sudah dicuci bersih
– kemudian kunyit diparut beri sedikit air secukupnya
– lalu peras air kunyit tadi yang sudah ditambahkan air
– masukkan ke dalam gelas. kemudian minum sehari 2 kali, pagi dan sore hari, usahakan sebelum makan

2. Obat Sakit Maag Tradisional Menggunakan Kedelai
– Siapkan 1/2kg biji kedelai
– Lalu goreng kedelai tersebut tanpa minyak (Sangrai)
– Setelah disangrai, kedelai ditumbuk sampai halus
– Kemudian tambahkan air panas, seperti menyeduh kopi
– Minum ramuan tradisional tersebut secara rutin 3 kali sehari selama 2 Minggu
– Untuk mencegah sakit maag, Anda cukup meminum sehari sekali

3. Mengobati Sakit Maag Menggunakan Biji Pepaya
– Ambil biji pepaya secukupnya
– biji pepaya kemudian dijemur sampai kering
– setelah kering, biji pepaya ditumbuk sampai halus
– setelah halus, seduh tumbukkan biji pepaya tersebut, dan minumlah secara teratur

4. Ramuan Tradisional Menggunakan Daun Jambu Biji
– Siapkan daun jambu biji sebanyak 9 lembar
– Rebus daun jambu biji tersebut menggunakan 1,5 liter air sampai mendidih
– Kemudian saring airnya
– Minum ramuan tersebut sehari tiga kali

5. Minum Jamu Tradisional Maggo 


Jamu Tradisional Maggo 
       



Bila cara 1-4 dirasa cukup merepotkan buat Anda, maka Anda bisa mencoba jamu tradisional Maggo .
Maggo adalah jamu tradisional dengan formula khusus yang berkhasiat mengatasi gangguan lambung akut maupun kronis dalam bentuk nyeri lambung maupun kembung karena asam lambung berlebihan.
Maggo diproduksi dengann baik, aman dan higienis sesuai dengan proses CPOTB (Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik) yang ditentukan BPOM dan hanya menggunakan bahan-bahan alami bumbu-bumbu makanan sehari-hari (cengkeh, kunyit, lengkuas, kacang hijau, dan jamur kuping). tanpa bahan kimia obat.

Review Produk Maggo :
Produk Maggo seperti ada digambar atas dibungkus oleh buble wrap 2 lapis yang menjadikannya higienis dan aman dikonsumsi, selain itu juga terdapat seal yang tercantum tanggal kadaluarsanya, so jangan diterima apabila produk tidak ada sealnya. Meski bentuknya mungil tetapi khasiatnya sangat baik untuk menyembuhkan gangguan pencernaan dalam bentuk nyeri lambung maupun kembung karena asam lambung yang berlebihan (gejala-gejala maag) dan maag kronis. Tidak ada efek samping karena murni ramuan tradisional yang terbuat dari bahan-bahan alami bumbu dapur yang kita konsumsi sehari-hari.

Aturan pakai jamu tradisional Maggo :




– Seduh 1 vial (botol kecil) Maggo @ 5 g dengan air mendidih 150 cc  (setengah gelas lebih sedikit ) dan tunggu hingga hangat-hangat kuku dan siap diminum.
– Dapat menambahkan madu/perasa lainnya sesuai selera
– Setelah minum Maggo, disarankan agar tidak mengkonsumsi makanan/minuman lain dulu hingga 30 menit kemudian, supaya penyerapannya lebih sempurna.
– Agar efektif, dianjurkan mengkonsumsi Maggo pada saat perut kosong setiap pagi sebelum sarapan atau malam hari sebelum tidur, selama 6 hari berturut-turut.

Alhamdulilah setelah mengkonsumsi selama 6 hari berturut-turut maag suami saya berangsur sembuh, dan untungnya belum kronis. Selain mengobati untuk mencegah maag sangat dianjurkan untuk memperhatikan dan memperbaiki pola makan yang sehat dan teratur, serta mengatur pola hidup yang baik untuk menghindari stress. Agar pengobatan dengan Maggo ini efektif, pasien juga disarankan untuk memastikan bahwa mereka adalah benar menderita maag, sehingga dapat merasakan khasiat penyembuhan nyata dari Maggo dibandingkan dengan obat lain.

Semoga bermanfaat ^_^. See you next time.







Wednesday, January 4, 2017

Pendidikan Tinggi Tanpa Good Manner = Zonk

Hai moms,
Tak terasa kita sudah berada di awal bulan Januari di tahun 2017 yang indah.  Mungkin akan ada banyak pelangi di kehidupan kita. Hidup memang  tak selalu datar/flat seperti sepatu saya, semua orang setuju bahwa hidup selalu ada naik turun. Awali bulan ini dengan penuh semangat. Bawa hepi aja.
Pagi hari ini belum-belum saya sudah harus tersenyum simpul membaca meme-meme tentang pizza hut yang "berubah nama" menjadi fitsa hats. Orang-orang Indonesia memang kreatif membuat berita seperti Om Telolet Om dan sekarang Fitsa Hats. Viral lagi kan ?Ha..ha...
Image result for pendidikan tinggi
Google Image 
Sedikit flash back ke beberapa bulan yang lalu tentang berita-berita yang menjadi viral. Diantaranya adalah cerita tentang pilot maskapai penerbangan Citilink berinisial TP yang kedapatan mabuk ketika akan mengendarai pesawat dan untunglah tingkah lakunya terekam oleh CCTV dan diprotes oleh penumpang, sehingga pilot tersebut gagal terbang. Peristiwa ini menyebabkan TP dipecat dari Citilink. Dilihat dari jam terbang dan pendidikan sekolahnya pilot TP berpendidikan sangat tinggi bahkan lulus dari sekolah penerbangan Australia (Australian National Airline College).

Cerita lainnya adalah tentang kasus Dora Natalia seorang pegawai PTUN MA yang mencakar seorang polisi ketika hendak ditilang karena hendak masuk bus way.

Setelah banyak dikritik netizen, pihak Dora pun merespons tanggapan publik di media sosial melalui Desi Singarimbun, yang menyebut dirinya sebagai adik Dora. Desi menyampaikan klarifikasi di akun instagramnya @desisingarimbun pada Selasa malam. Berikut penjelasannya.
Bapak Ibu yang terhormat terimakasih atas kritikan manis nya, saya hanya ingin sedikit menceritakan kejadian di tkp versi kakak saya Dora Natalia Singarimbun.
Kakak saya menegur polisi krn berdiri di jalan yang lancar dan mengatakan pak kalo mau mengatur lalu lintas di tempat yang macet jangan yang di jalan yang lancar, tapi polisi malah menghadang dan mengambil kunci mobil tanpa membuat surat tilang, (memang kk saya org nya tempramen) akhirnya kakak saya turun dari mobil dan meminta kunci mobil dan di buatkan surat tilang klo memang didapati kesalahan berlalu lintas, tapi si polisi tidak kasih malahan polisi yg satu mengambil kesempatan dgn merekam kejadian disaat kakak saya berusaha menggapai kunci yg di pegang polisi, seolah kk saya mencakar polisi.
Sayangnya, saat polisi mengembalikan kunci mobil kakak saya sambil menginjak kaki kakak saya yg tanpa sepatu dengan sepatu boot polisi itu tidak di rekam oleh teman nya.tapi ya itu lah sehebat apapun kita tetap kita manusia biasa yg lemah di mata Tuhan. Saya pribadi tetap menilai Kakak saya ada kesalahan tapi tidak untuk kita hakimi (solo tribunnews).

Kalau kita melihat 2 kasus diatas, pilot Citilink dan Dora Natalia sama-sama bersalah karena tidak bisa mengendalikan emosi mereka dengan baik. Padahal sanksi untuk mereka sangat berat pilot Citilink dipecat dan Dora Natalia dimutasi ke daerah PekanBaru dengan pangkat yang diturunkan, belum lagi tercorengnya nama baik mereka.
Sayang sekali juga pendidikan tinggi tak lantas membuat seseorang juga memiliki kecerdasan emosional yang tinggi. Saya rasa ini menjadi PR bagi semua lembaga pendidikan Indonesia untuk tak hanya menghasilkan lulusan yang cerdas secara intelektual tetapi juga cerdas emosional dan spiritualnya. 
Selain itu juga peran aktif orang tua di rumah terutama ibu, untuk dapat memberikan pendidikan emosional dan spiritual di rumah. Jangan lantas kita bekerja kemudian kita mempercayakan 100% pendidikan anak kepada pembantu atau mertua kita. Jangan lantas kita menjadi ibu rumah tangga, kita lantas melupakan pendidikan anak kita. 

Semoga peristiwa ini menjadi sentilan kepada semua orang tua dan pendidik di Indonesia, teguran buat diri dan kita semua untuk dapat lebih mengendalikan emosi lebih baik. Pendidikan tinggi tanpa good manner = zonk.











Thursday, December 29, 2016

Menjelajahi Grojogan Sewu dan Tlogo Sarangan Part 2

Assalamu'alaikum wr wb.

Liburan sekolah hampir saja usai, tentunya banyak cerita yang telah terjadi. Nah, sesuai janji saya akan melanjutkan cerita saya tentang wisata-wisata yang ada di sekitar RiverHill. Bagi Anda yang belum membaca part 1 nya bisa dong ulik-ulik cerita travelling saya di halaman sebelumnya: Menginap di RiverHill Kamar 110 Sangat Berkesan.

Grojogan Sewu

Mari kita lanjutkan perjalanan kita😁.
Kita akan menuju suatu tempat yang terkenal dengan air terjunnya yang sangat eksotis yaitu Grojogan Sewu yang terdapat di Pintu 2 berdekatan dengan hotel RiverHill yaitu berjarak 300 meter dari RiverHill dengan transportasi mobil/motor. Grojogan Sewu terletak di Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar.

Sebelum masuk ke area Grojogan Sewu kita terlebih dulu membayar tiket sebesar Rp. 10.000 tiap orang. Kemaren petugasnya baik banget anak saya yang kecil tidak bayar alias gratis. Cukup murah kan? 
Setelah itu Anda akan masuk ke tempat yang suasananya mirip hutan, namun Anda tidak perlu takut karena ada banyak orang berjualan di area Grojogan Sewu seperti penjual jagung bakar, sate kelinci, jajanan anak-anak. Sehingga bila Anda lupa tidak membawa jajanan Anda bisa membelinya disana. 

Saya begitu terpesona akan suasana kebersihan di dalam area Grojogan sewu, karena jarang terdapat ada sampah, dan ternyata ada tukang sapunya loh. Kami berempat menyusuri undak-undakan yang tersusun rapi menuju ke Grojogan Sewu.

Saya sarankan kepada Anda untuk berangkat ke tempat ini pagi-pagi karena pemandangannya sangat indah. Anda akan melihat matahari mengintip dari balik air terjun. Merupakan obyek yang indah untuk difoto. 

Akhirnya sampai sudah di Grojogan Sewu. Dan benar saya begitu menikmati air terjun yang airnya mengalir begitu deras dan saya biarkan baju saya sedikit basah terkena cipratan airnya. Ini kali pertama saya ke Grojogan Sewu dan untungnya tidak ada kera waktu itu. Saya agak takut dengan kera. Kata suami saya dulu waktu ke sini banyak sekali kera.




Setelah puas berfoto-foto dan menikmati pemandangan Grojogan Sewu. Sekitar pukul 12.00 saya dan keluarga segera menuju hotel RiverHill untuk makan siang dan check out.
Selanjutnya kami melanjutkan perjalanan menuju Tlogo Sarangan. 

Tlogo Sarangan
Tlogo Sarangan adalah sebuah telaga/danau alami yang terletak di lereng Gunung Lawu, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Ha?Kita sudah sampai di Jawa Timur? Ternyata kita sudah jauh meninggalkan rumah hiks..hiks...
Tlogo Sarangan terletak di 1200 meter diatas permukaan laut, dan mempunyai kedalaman 28 meter. Ternyata dalem banget ya? 
Karena kecapekan dan kekenyangan anak-anak tidur sepanjang perjalananπŸ˜ŠπŸ˜ŠπŸ˜ƒ. Namun, saya tidak bisa seenaknya saja tidur karena sebisa mungkin saya membuat suami sebagai pak sopir senantiasa terjaga, jangan sampai ngantuk (tugas yang lumayan berat he3).
Karena letaknya yang berada di lereng gunung Lawu membuat perjalanan kita diiiringi dengan kabut tebal. Suami saya sebenarnya mengajak kami untuk berfoto di tengah kabut, namun anak-anak sudah capek. 

Akhirnya sampailah kita ke Tlogo Sarangan yang memang sangat cantik. Dengan latar belakang pegunungan semakin mempercantik pemandangan Tlogo Sarangan. 
Dari RiverHill menuju ke Tlogo Sarangan berjarak 12 km. Tiket masuk Rp. 10.000,00 per orang dan parkir mobil Rp. 5.000,00.
Sesampainya di Tlogo Sarangan kami berfoto-foto  dan karena keseringan foto, baterenya sampai habis dan hanya inilah foto yang bisa kami sajikan 😁. 
Di area Tlogo Sarangan ada banyak penjual souvenir, menyewakan kuda, dan boat. Kami naik boat dengan tarif Rp 50.000,00. Anak-anak takut kalau naik kuda jadinya kami tidak naik kuda. Hei, Anda bisa juga memancing di telogo sarangan, tapi di pinggir ya.



Demikian cerita travelling saya kali ini, mungkin Anda tertarik untuk mengunjungi tempat-tempat ini? Recommended banget. Sebenarnya suami masih ingin meneruskan perjalanan ke Candi Cetho, namun apa daya kami sudah capek.😊  Nantikan cerita travelling saya selanjutnya ya...


Back to Top