Wednesday, August 7, 2024

Hotel River Hill Hotel dengan Best View Gunung Lawu


 Assalamualaikum Wr. Wb. teman onlineku

Kali ini saya akan bercerita tentang pengalaman saya berkunjung ke hotel river Hill untuk kedua kalinya. Terakhir saya mengunjungi River Hill sekitar 10 tahun yang lalu. Wah, ternyata sudah lama sekali ya.  Waktu itu anak saya yg nomer 1 masih SD dan yang kecil baru TK.

Hotel River Hill terletak di jalan Sekrincing, Pintu Masuk II Grojogan Sewu, Tawangmangu, Jawa Tengah, Indonesia atau sekitar 2,5 jam perjalanan dari kota Semarang.


Sekarang hotel River Hill jadi semakin bagus dan estetik dibanding dulu. Waktu itu belum ada kafe, sekarang ada cafenya. Juga ada mushola yang dulu tempatnya indoor sekarang outdoor. Ada juga taman kelinci, area bermain basket, dan kolam renang.

Alasan saya memilih hotel River Hill ini adalah karena tempatnya sejuk dengan hawa pegunungan dan ada berbagai permainan anak yang tidak akan membuat Anda yang memiliki anak kecil bosan seperti  beragam ayunan, jungkat jungkit, lapangan basket mini, meja pingpong dll

Saya merasa beruntung sekali karena mendapatkan kamar deluxe dengan nomer kamar 110 persis seperti waktu saya menginap pertama kali. Sebuah kebetulan yang menyenangkan menurut saya. Tempat nya best view banget dengan pemandangan lereng Gunung Lawu yang indah, dan begitu kita membuka jendela kamar angin sepoi2 langsung memenuhi ruangan kamar kita dan membuat kita rileks.

Kamar 110 memiliki 2 bed dengan kasur yang empuk dan nyaman banget untuk tidur.  Terdapat fasilitas wifi, kamar mandi, tempat baju, hanger2, dan jemuran.

Asal mula pingin nostalgia ke Riverhill dikarenakan kita bingung memilih tempat dengan view pegunungan tapi juga dekat dengan tempat wisata-wisata yang tengah hits dan sesuai keinginan si kakak pertama yaitu berhawa pegunungan dan juga ingin melihat air terjun dan candi. Jadilah kita pilih hotel RiverHill deluxe seharga 1.200.000 per malam 2 bed. Kebetulan kita berlima. Oia, si kakak pertama itu kan habis UAS (Ujian Akhir Semester) kuliah jadi saya rasa dia butuh refreshing karena uasnya butuh perjuangan banget, sampe begadang-begadang. 

Ada juga taman kelinci 


Air Terjun Jumog, airnya bening banget dan tidak ada sampah

Candi Cetho,harus siap energi ekstra lo guys
tangganya tinggi soalnya

Penampakan kafe Hotel River Hill di malam hari 


kita juga bisa lo camping disini 

anak saya yang nomer 2 bermain basket dengan ayahnya 

musholanya bersih dan rapi

Nuansa hotel Riverhill di malam hari

Penampakan kolam renangnya, meski baru direnovasi tapi
kita bisa kok keceh-keceh di kolam ini 

Si kecil asyik berkeceh-keceh ria


Kamar tipe Deluxe ada 2 bed dan ruangannya itu luas banget, ada air hangatnya



Yang punya anak remaja pasti tahu biasanya anak kalau udah remaja itu kalau diajak keluar tuh susah banget, baru kalau keinginan mereka sendiri kita bisa bilang "ayok let's go".

Kita senang banget nih karena selain bisa bermalam di tempat dengan best view pegunungan dan juga berkunjung ke Candi Cetho menyusuri anak2 tangga yang cukup tinggi dan juga tampil estetik dengan kain kotak2 hitam putih ala ala Bali gitu. Lokasinya juga tidak jauh dari Air terjun Jumog yang ternyata sangat indah, bersih tanpa sampah dan kita bisa berkuliner ria di dekat sungai tersebut dengan meja-meja kecil. Jujurly, so refreshing mendengar gemericiknya air yang tak henti2. Sensasi ini benar2 layak untuk kalian coba. Sayang waktu sehari kayaknya tidak cukup untuk mengeksplor tempat2 wisata lain seperti telaga Widardi misalnya. 

Last but not least kita puas banget bisa menginap di hotel RiverHill, suatu saat kita pasti akan kesana lagi. Pingin bermain basket di pagi hari, makan di kafe dengan full musik, dan berenang (Oia sayang sekali pas saya kesana kolam renangnya lagi direnovasi guys jadi tidak bisa berenang cuma keceh-keceh kecil saja).

Oke, sekian cerita saya semoga bermanfaat:).

5 comments :

  1. Waah..asyiik... recommended ya mba utk singgah saat jalan2 ke Tawangmangu.. Ah jadi pengen deh. Terima kasih review nya mba ..

    ReplyDelete
  2. Asyik ya. Hotel River Hillnya keren. Udah gitu dekat sama lokasi wisata pula. Berasa dapat double. Benar-benar refreshing, Kak.

    ReplyDelete
  3. Seru banget nih staycation di hotel River Hill. Kolam renangnya unik ya karena berbentuk lingkaran. Karena biasanya tuh saya lebih sering lihat kolam renang yang bentuknya persegi panjang.

    ReplyDelete
  4. Wisata Tawangmangu sekarang ini banyak destinasi wisata bagus, begitupun hotel2nya. Terima kasih referensinya mbak.

    ReplyDelete
  5. Cakep ya hotelnya mana dekat dengan kawasan wisata kayak candi Cetho dan air terjunnya yang indah..jalan kakinya jauh nggak ya Mbak?

    ReplyDelete

Mana komentar HOREnya?..agar kita semakin akrab. Insya Allah pasti saya komen balik. Mohon maaf, karena banyaknya komentar spam, maka komentar yang masuk saya moderasi.
Terimakasih telah berkunjung^^



Back to Top